Tanaman Herbal
Tanaman herbal tentu sudah tidak lagi diragukan manfaat atau khasiatnya. Terutama khasiat untuk mengobati gangguan kesehatan. Manfaat tanaman untuk obat itu sendiri sudah digunakan sejak jaman nenek moyang dulu. Di Indonesia sendiri yang notabene merupakan negara agraris banyak ditemukan ragam jenis tanaman obat. Namun, cukup disayangkan karena masih belum banyak yang tahu manfaat tanaman dalam upaya menyembuhkan bermacam penyakit.
Bila dikaji lebih lanjut, tanaman obat dapat mengobati penyakit mulai dari kelas ringan hingga kelas berat. Malah digadang-gadang khasiat tanaman obat lebih ampuh dibanding obat-obat dengan kandungan bahan kimia. Belum lagi mengingat adanya risiko efek samping dari pengonsumsian obat kimia. Lantas apa saja jenis tanaman yang dapat digunakan sebagai obat dan apa manfaatnya?
Tanaman Obat Herbal
Memilih pengobatan herbal sekarang ini banyak dianjurkan sebagai pilihan alternatif. Selain minim efek samping biaya yang harus dikeluarkan bisa dibilang relatif lebih ekonomis. Pastinya tanpa mengesampingkan manfaatnya. Adapun berikut beberapa tanaman herbal untuk obat:
· Pasak Bumi
Tanaman obat ini tumbuh subur di Kalimantan. Pasak bumi atau tongkat ali bermanfaat memperbaiki kadar testosteron kaum adam dan sekaligus meningkatkan gairah seksual. Tanaman ini biasanya dimanfaatkan untuk mengobati penyakit ejakulasi dini. Tidak jarang pula sejumlah produk pria perkasa menggunakan bahan alami ini.
· Seledri
Sebelumnya tanaman ini mungkin lebih dikenal sebagai bumbu dapur. Namun, tunggu dulu. Tanaman yang memiliki nama latin Apium graviolens ini tidak hanya menjadi penyedap rasa. Seledri nyatanya juga berfungsi sebagai obat alami lantaran kaya fosfor, kalsium, dan lainnya. Seledri dapat digunakan untuk obat asam urat hanya dengan merebus beberapa biji seledri dalam segelas air. Biarkan air mendidih lalu rutin diminum setiap pagi.
·Temulawak
Tanaman herbal selanjutnya adalah temulawak. Termasuk rempah-rempah yang kaya kurkumin sebagai anti radang dan anti keracunan empedu. Temulawak dapat digunakan untuk mencegah kanker hati karena ampuh pula mengobati penyakit hepatitis B yang menjadi salah satu penyebabnya.
· Daun Dewa
Daun dewa diketahui memiliki kandungan minyak atsiri, saponin, dan lain sebagainya. Tanaman obat ini konon menyimpan banyak manfaat kesehatan. Daun dewa dapat digunakan sebagai obat analgesik, melancarkan sirkulasi darah, menghentikan pendarahan, menurunkan tekanan darah tinggi, anti inflamasi, anti radang, meredakan nyeri, menurunkan panas, hingga mengobati diabetes mellitus.
· Daun Sambitolo
Daun sambitolo memiliki kandungan senyawa kalium yang berkhasiat menurunkan tekanan darah. Dari hasil penelitian diketahui air rebusan daun sambitolo sebanyak 0,3 ml/kg bobot tubuh berkhasiat menurunkan kadar gula di dalam darah. Khasiat tersebut sebanding dengan khasiat suspensi glibenclamid. Selain itu, sambitolo juga bermanfaat memperlancar diuretika, mencegah pembentukan radang, menurunkan panas badan, mengobati kencing manis, sakit perut, dan lainnya.
· Jarak
Tanaman herbal ini bisa dimanfaatkan mulai dari bagian bijinya hingga akarnya. Biji jarak itu sendiri kerap digunakan untuk obat hernia, rematik, TBC, hingga kanker rahim. Akan tetapi, pengolahan biji jarak sebagai obat herbal mesti hati-hati. Pasalnya bila dikonsumsi berlebihan dapat menyebabkan keracunan yang ditandai gejala sakit kepala, panas, muntah berak, dan lainnya.
Itulah beberapa jenis tanaman obat herbal yang dapat dimanfaatkan. Tentu masih banyak tanaman lainnya yang tidak kalah bermanfaat. Sebut saja mengkudu, beluntas, kumis kucing, daun cingcau, belimbing wuluh, lidah buaya, dan masih banyak lagi. Kenali masing-masing jenisnya agar bisa mendapatkan manfaat tanaman herbal secara optimal.
0 Response to "5 Tanaman Herbal Yang Paling Banyak Manfaatnya"
Post a Comment